pagar conwood

Lebih Dekat dengan Pagar Conwood

Pagar conwood adalah salah satu pilihan pagar yang saat ini sedang populer. Tertarikkah untuk memasangnya di rumah? Simak kelebihan dan kekurangannya di bawah ini.

Keberadaan pagar, meski sekilas tampak tak begitu penting, ternyata bisa memberikan manfaat besar. Di sebuah peternakan misalnya, pagar sangatlah krusial untuk membatasi ruang gerak hewan ternak sekaligus menghalau predator liar.

Di rumah, pagar memiliki fungsi yang jauh lebih kompleks. Selain bisa digunakan untuk melindungi penghuni, pagar juga memiliki manfaat estetika. Oleh karena itulah ketika hendak memasang pagar, harus benar-benar mempertimbangkannya dengan baik. Termasuk ketika Anda bermaksud menggunakan pagar conwood.

Apa itu Pagar Conwood?

Con merupakan istilah dalam Bahasa Inggris. Kata tersebut bermakna fake atau palsu. Dengan demikian secara bahasa, conwood bisa diartikan sebagai material kayu palsu.

Namun demikian, material conwood sebenarnya tidak sepenuhnya palsu. Produk hasil inovasi yang berasal dari Thailand ini merupakan campuran dari bahan kayu dengan semen. Serpih-serpih kayu diolah sedemikian rupa untuk kemudian dicampur dengan adukan semen.

Tampilannya sendiri memang dibuat menyerupai kayu. Tujuannya adalah untuk meningkatkan daya tarik. Sebab, kebanyakan konsumen menyukai elemen bangunan yang terbuat dari kayu. Salah satunya tentu saja pagar.

contoh material conwood

Kelebihan Pagar Conwood

Harga Cukup Terjangkau

Harga pagar kayu yang tidak difavortikan pada umumnya memang cukup. Namun pemakaian kayu jenis ini, misalnya sengon, beresiko tinggi sebab mudah rusak ketika digunakan di luar ruangan.

Kehadiran conwood merupakan alternatif terjangkau untuk situasi seperti ini. Dalam hal ini, masyarakat bisa mendapatkan pagar yang kualitasnya baik namun dengan harga yang relatif lebih murah dibanding pagar kayu premium.

Tahan Lama

Menggunakan bahan dasar semen yang kemudian diberi campuran serpih kayu, conwood cukup tahan lama sebagai produk outdoor. Bahan tersebut secara umum tahan terhadap cuaca dan bukan target bagi hama.

Menarik

Kelebihan pagar conwood lainnya terletak pada tampilannya yang cukup menarik. Berbeda dengan beberapa pagar yang tdak terbuat dari kayu kayu, pagar conwood dibuat sedemikian rupa agar benar-benar menyerupai produk kayu.

Desain pagar conwood yang bisa dipilih juga beragam. Jadi, pengguna bisa memilih varian yang memang cocok dengan seleranya.

Cukup Kuat

Karena menggunakan bahan baku utama semen (lebih dari 50%), pagar conwood umumnya memiliki tingkat kekuatan yang baik. Pagar sendiri memang tak perlu kekuatan yang besar. Toh, bagian ini tak diperlukan untuk menopang suatu beban.

Namun, sebagai bentuk proteksi terhadap rumah, pagar memang harus memiliki kekuatan yang cukup. Dengan demikian, ia tidak akan mudah rusak ketika terkena hantaman dan hal lainnya yang berkaitan dengan ancaman pada keselamatan.

Bisa Dicat

Seringkali, produk kayu sintetis tidak bisa dicat. Misalnya produk-produk mebel dengan bahan utama plastik. Alhasil, ketika tampilan produk sudah rusak, kita tak bisa melakukan apa-apa.

Hal ini berbeda dengan conwood yang ternyata bisa dicat ulang. Selain bisa mengubah warna pagar yang telah kusam, proses pengecatan ulang juga akan membantu memberikan perlindungan yang lebih baik.

pagar conwood dengan tampilan natural

Kekurangan Pagar Conwood

Estetika Tetap di Bawah Kayu Asli

Terbuat dari campuran semen dengan kayu, pagar dari bahan conwood memang menarik. Akan tetapi, bila kita bicara estetika, tentu kualitasnya tak bisa mengalahkan kayu asli.

Keindahan kayu asli bukan hanya terletak pada rupa material tersebut. Tekstur kayu dan “feel” lainnya juga memiliki pengaruh besar terhadap keindahan material terkait.

Bukan Investasi Jangka Panjang

Sebagus-bagusnya kualitas pagar conwood, produk tersebut bukanlah investasi jangka panjang ideal. Artinya, ketika properti Anda akan dijual, jangan berharap nilainya meningkat karena adanya elemen bangunan yang terbuat dari conwood.

Hal ini berbeda dengan penggunaan kayu premium seperti jati, ulin, dan mahogani. Produk-produk kayu populer tersebut bisa dibilang sebagai investasi. Pemakaiannya sebagai bahan bakar atau lantai akan membantu memberikan nilai tambah sebuah bangunan.

Tidak 100% Tahan Hama

Secara umum conwood memang merupakan produk yang tahan lama. Dibanding beberapa jenis kayu, ketahanannya juga secara signifikan lebih tinggi. Misalnya dibanding kayu sengon atau albasia.

Namun, bukan berarti pemakaian bahan conwood akan membuat pagar Anda 100% tahan lama. Beberapa jenis rayap yang terkenal destruktif tetap dapat menyebabkan kerusakan. Misalnya rayap Formosa yang dikenal mampu merusak kabel dan saluran pipa. Selain itu, permukaan conwood yang kotor juga bisa menjadi medium tumbuh jamur dan lumut.

Pasang Pagar Conwood atau Tidak?

Di atas telah dijelaskan beberapa kelebihan dan juga kekurangan pagar yang menggunakan material dasar conwood. Secara umum, pagar ini memang menarik dan bisa dipilih sebagai alternatf. Hanya saja, Anda memang tak bisa berekspekstasi terlalu tinggi seperti ketika memasang pagar dari kayu mahal seperti ulin ataupun jati.

Yang terpenting ketika nantinya pagar sudah terpasang adalah perawatan yang rutin. Pastikan permukaannya bersih paga conwood dan area sekitarnya tak lembab. Khusus untuk mencegah serangan hama, Anda bisa memanfaatkan BioCide Insecticide dan BioCide SFP. Kedua produk tersebut bisa mencegah hama rayap dan jamur.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *